Rabu, 17 November 2010

“ K O M U N I K A S I “

Komunikasi adalah sebuah proses interaksi agar seseorang dapat saling berhubungan satu sama lain dimana pikiran dan otak seseorang untuk mencari sesuatu yang dapat dijadikan sebuah informasi dan kemudian dikemas menjadi sebentuk pesan untuk disampaikan secara langsung maupun tidak langsung dengan menggunakan bahasa-bahasa tertentu seperti : kode visual, kode suara, atau kode tulisan.
Dalam waktu terakhir ini perkembangan teknologi sudah berkembang dengan pesatnya memberikan dampak yang menyentuh segala aspek kehidupan manusia. Salah satu hal yang berkembang sangat pesat dan menjadi pemicu dari perkembangan yang ada adalah komunikasi. Jadi mau tidak mau komunikasi akan menjadi bagian yang penting dalam kehidupan kita.
Dalam berkomunikasi sangatlah penting untuk memperhatikan bagaimana cara seseorang yang akan kita ajak untuk berkomunikasi. Jika kalau tidak maka komunikasi kita akan sia sia karena pesan tidak tersampaikan dengan baik dan akan terjadi penyimpangan. Disini ada beberapa hal-hal yang harus diperhatikan dalam berkomunikasi agar komunikasi kita tidak terhambat. Hambatan-hambatan tersebut adalah :
1.Berkomunikasi sesuai tingkatan bahasa para pendengarnya.
2.Mengerti keinginan pembicaraan dari para pendengarnya.
3.Mengerti kelas sosial para pendengarnya.
4.Memahami latar belakang serta nilai-nilai yang dipegang teguh para pendengarnya.
Oleh karena itu jadikanlah kounikasi itu adalah bagian dari kehidupan kita sehari-sehari karena tanpa komuikasi kita tidak akan mendapatkan informasi-informasi penting dari berbagai macam aspek. Selain itu komunikasi juga dapat digunakan untuk sharing, berdiskusi, DLL. Jadi bersyukurlah kita yang masih bisa berkomunikasi dengan baik.

I B U

Ibu . .
Ibu adalah seseorang yang sangat berharga karena tanpa adanya ibu kita tidak akan pernah lahir didunia. Ibu adalah salah satu orang tua yang harus kita hormati karena perjuangan seorang ibu sangatlah panjang dan berat. Dimana ketika kita sedang berada didalam perutnya selama 9 bulan dan betapa beratnya kita dibawa kemana pun dia pergi. Tetapi ibu tidak pernah mengeluh karena dia tau yang ada didalam perutnya adalah kita yang akan dilahirkannya. Dan bagaimana rasa sakit waktu dia berusaha untuk mengeluarkan kita dari perutnya. Tetapi rasa sakit itu hilang ketika dia melihat wajah kita yang lucu dan sehat. Dia selalu merawat kita dengan penuh kasih sayang dan penuh kasih. Oleh karena itu kita jangan sekali-kali menyakiti hati ibu kita karena kita tidak akan pernah bisa membalas semua kebaikan yang pernah dia lakukan pada kita. Dan perlu kita ingat bahwa surga berada ditelapak kaki ibu.

PASAR TRADISIONAL vs PASAR MODERN

Pasar tradisional adalah sebuah tempat dimana para pedagang menjual beraneka ragam bahan-bahan pangan dan kebutuhan kita sehari-hari. Mulai dari sayur-sayuran, makanan-makanan ringan, kosmetik, perabotan rumah tangga hingga pakaian-pakaian. Harga barang-barang atau kebutuhan kita di pasar tradisional ini sangatlah murah dan terjangkau dan bisa ditawar. Kekurangan dari pasar tradisional adalah segi tempat nya, yang seperti kita ketahui tempat dari pasar tradisional ini terbatas dan sempit.

Pasar modern atau yang biasa disebut dengan swalayan ini adalah sebuah tempat yang hampir sama dengan pasar tradisional tetapi di pasar modern atau swalayan ini yang berbeda hanya dari segi tempat, segi harga, dan segi pelayanan. Dan di pasar modern tempatnya sangat nyaman dan lebih higienis.